Wujudkan Keadilan dan Kepastian Hukum, Kakanwil Kemenkumham NTB Upayakan Peningkatan Kualitas Produk Hukum

    Wujudkan Keadilan dan Kepastian Hukum, Kakanwil Kemenkumham NTB Upayakan Peningkatan Kualitas Produk Hukum
    Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan.

    Mataram NTB - Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan terus mengupayakan peningkatkan kualitas produk hukum guna mewujudkan keadilan dan kepastian hukum.

    "Berlakunya UU No. 13 tahun 2022 yang dirancang Menkumham Yasonna H. Laoly dan jajaran harus kita maknai bersama sebagai upaya riil dari pemerintah dalam rangka peningkatan kualitas dari suatu produk hukum guna mewujudkan keadilan dan kepastian hukum", ujar Parlindungan.

    Hal ini disampaikan oleh Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan saat memberikan sambutan dalam kegiatan Seminar Peraturan Perundang-undangan yang di selenggarakan oleh Direktorat Jenderal Perundang-undangan (Ditjen PP) Kemenkumham RI bekerja sama dengan Japan International Cooperation Agency (JICA) di Sheraton Senggigi Lombok pada Rabu (06/12).

    Kegiatan yang dibuka oleh Sekretaris Ditjen PP, Ceno Hersusetiokartiko ini menghadirkan 3 (tiga) narasumber, yaitu M. Manzila Falah, selaku Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Muda pada Ditjen PP, Hiromi Oikawa JICA Expert dan Shintaro Naito selaku Direktur ICD, Jepang.

    Adapun peserta seminar terdiri dari Analis Hukum dan Perancang Peraturan Perundang-undangan pada Kanwil Kemenkumham NTB, Pemerintah Daerah Provinsi NTB, DPRD Provinsi NTB, Pemerintah Daerah Kota/Kabupaten dan DPRD Kota/Kabupaten sepulau Lombok. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kanwil Kemenkumham NTB Telah Fasilitasi...

    Artikel Berikutnya

    Kanwil Kemenkumham NTB Lakukan Diskusi dengan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Sat Lantas Polres Sumbawa Barat Gelar Police Goes to School di Polres Sumbawa Barat
    Kapolresta Mataram Hadiri Pengukuhan Pengurus Pokdar Kamtibmas Bhayangkara Polda NTB
    Kepergok Pemilik Saat Sedang Mengangkat Kompresor, Tiga Terduga Diamankan Polsek Narmada
    Diduga Berniat Mengambil Laptop Rekan Kerjanya, Perempuan di Mataram di Tangkap Polisi

    Tags